Bagaimana merekam layar Komputer menggunakan Wondershare Filmora?

Bagaimana merekam layar Komputer menggunakan Filmora?

Mengapa penting untuk merekam layar PC?
Hehe ya ada banyak alasan mengapa penting bagi kita untuk dapat merekam layar PC/Laptop, beberapa hal berikut bisa jadi alasannya:

  1. untuk membuat konten video tutorial
  2. merekam proses penggunaan aplikasi supaya tidak lupa & dapat mengulanginya kembali
  3. membuat konten pembelajaran untuk guru
  4. merekam video streaming yang tidak boleh di download karena harus bayar … hehe 🙂 jadi gratis kan..
  5. dll masih banyak lagi yg lainnya .. hehe bisa ditambahkan sendiri

nah menarik kan, tapi bagaimana caranya?,

nih sekedar berbagi salah satu caranya menggunakan aplikasi edit video filmora. Selain filmora ada banyak banget aplikasi lainnya yang bisa dipakai merekam layar. nah disini akan saya bagi cara merekam layar menggunakan Filmora. disamping itu aplikasi filmora fiturnya cukup lengkap dan setelah merekam layar tentunya masih perlu diedit videonya. nah kan sekali rekam langsung di edit di aplikasi yang sama bisa menghemat waktu juga tentunya.

ohya sekedar info saya menggunakan Filmora9 versi 9.3.0.23 , mungkin versi yang lain ada sedikit perbedaan. pengalaman pernah pakai versi yang sebelumnya agak banyak perbedaannya

Berikut langkah-langkahnya:

1. buka aplikasi Filmora

2. buka aplikasi yang akan direkam

misal tujuan kita akan membuat video tutorial penggunaan excel, buka aplikasi excel

merekam excel

3. Kembali ke aplikasi Filmora,

klik file>record media>record pc screen
nah nanti akan muncul seperti ini, tinggal kita seting sesuai keinginan kita

klik menu record pc screen

4. Sorot area yang akan direkam

Pastikan area yang disorot adalah area yang akan kita rekam sesuai keinginan kita , dapat di custom sesuai selera

Klik Custom area
customize area yang akan direkam

5. Seting sebelum merekam

Buka setingan lengkap dengan klik tombol gir kanan bawah nanti muncul setingan lengkapnya sbb:

seting sesuai keinginan sebelum merekam

secara default ada beberapa tombol shortcut:
F9 : Pause/Resume
F10 : Start/Stop

TIPS: tombol F9 & F10 tersebut memang dapat dirubah sesuai keinginan kita, namun disarankan jika mengubahnya pastikan tombol tersebut tidak akan digunakan untuk penggunaan aplikasi excel yang akan kita buat tutorialnya. Nah artinya biarkan secara default saja , kecuali dalam prosesnya kita memang menggunakan tombol F9 dan F10

Bisa dicoba dulu fitur record audionya supaya bener dulu sesuai keinginan dan … ohya bisa juga ditampilkan wajah kita juga & bisa diatur letaknya akan ditampilkan dimana, tinggal geser sesuka kita saja, jadi nantinya sewaktu merekam proses di layar dapat juga ditampilkan wajah kita ketika menjelaskan (ini bisa di on/off kan) tinggal selera kita mau seperti apa

6. Mulai rekam

nah setelah yakin semuanya sudah siap, tinggal klik tombol bundar merah di sebelah kanan atas untuk memulai merekamnya.

nah gitu proses selanjutnya semua proses yang ada di layar akan terekam seluruhnya sampai kita selesai,

TIPS:

Pastikan catat tombol shortcut utk mulai & finish rekam atau ditulis di kertas supaya ga kebingungan sewaktu mau start/pause/stop

nah begitu yang bisa saya bagi, semoga bermanfaat, jangan sungkan klo mo ada yang berbagi beri pertanyaan ya masukan ya di kolom komentar. soalnya saya juga cuman belajar. 🙂